AMPHIBI BERSAMA KLHK,BPDS DAN PEMERINTAH SUMBAR LAKUKAN AKSI BERSIH DANAU SINGKARAK PART II



Sumbar - Lembaga Lingkungan Hidup AMPHIBI (Aliansi Masyarakat Pemerhati Lingkungan & B3 Indonesia) untuk yang kedua kalinya melakukan Aksi Bersih Danau Singkarak.
Kali ini AMPHIBI bekerjasama dengan Badan Pengelolaan Danau Singkarak, Kementerian Lingkungan Hidup Dan Kehutanan, Pemerintah propinsi sumatera barat, pemerintah kab.Tanah Datar, pemerintah Kab.Solok serta Dinas LH Propinsi Sumbar, Jumat (25/10/2019).


Hal ini di awali dengan adanya program Aksi Bersih Danau Singkarak Part I di Nagari Padang Laweh, Malalo kec. Batipuh Selatan Kab. Tanah Datar pada 14 juli 2019 yang dilaksanakan AMPHIBI bersama Direktorat Pengelolaan Sampah Kementerian LHK bersama masyarakat dalam Aksi Kendalikan Sampah Plastik.

Pada Aksi bersih Danau Singkarak yang kedua ini dipusatkan di lokasi Pesangrahan Danau Singkarak Kecamatan X Koto.

Turut hadir Wakil Gubernur Sumatera Barat Nasrul Abit, kepala Subdirektorat Komunitas Penyelamat Sumber Daya Alam Direktorat Kemitraan Lingkungan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Wati Umirusyianawati, kepala Dinas Lingkungan Hidup Sumatera Barat Siti Aisyah, kepala Dlh kab.Tanah Datar Ir.Desy T,  dan para walinagari.  

Ketua pelaksana Jasman S.Ag didampingi wakil ketua pelaksana Nasrul menyampaikan bahwa Aksi ini dalam rangka mempercepat perbaikan danau singkarak terutama dari sampah plastik dan sampah organik.

"Kami berterima kasih kepada semua pihak pemda propinsi sumatera barat, pemda kab solok dan Tanah Datar, KLHK RI, DPP AMPHIBI dan jajarannya, masyarakat, petani dan terutama kelompok keluarga harapan (PKH) selingkar danau singkarak yang telah mensukseskan acara gerakan bersih danau singkarak ini.

Harapan kami kedepan AMPHIBI, lebih eksis lagi mendorong kegiatan singkarak ini dapat berjalan sebagaimana harapan masyarakat "Danau Lestari, Masyarakat Sejahtera, "ucap Jasman S Ag, yang juga ketua Badan Pengelola Kawasan Danau Singkarak/BPKDS Berbasis Nagari.

Sementara ketua umum AMPHIBI Agus Salim Tanjung So,si didampingi Sekjen Noven Saputera menyampaikan ucapan terimakasihnya kepada Direktorat Pengelolaan Sampah Kementerian LHK yang telah mengssuport penuh Aksi Bersih Danau Singkarak Part II ini.

Agus ST juga meminta kepada kementerian lain untuk ikut ambil andil dalam perbaikan lingkungan hidup di Danau Singkarak.
Dengan keterlibatan seluruh pihak, maka permasalahan lingkungan hidup di indonesia akan lebih cepat teratasi,"tutupnya.(red)

Posting Komentar

emo-but-icon

LEMBAGA LINGKUNGAN HIDUP AMPHIBI

LEMBAGA LINGKUNGAN HIDUP AMPHIBI

Follow Us

Comments

Recent

Populer Post

item